Alkitab bukanlah serangkaian cerita yang terputus, melainkan berisi narasi tunggal.
Setiap cerita, karakter menunjuk di luar dirinya sendiri kepada seorang yang lebih besar yaitu Yesus (Bag 5).
Pada bagian ini kita akan melihat Ishak yang benar dan lebih baik dari Ishak yang pertama.
Tidak ada gambaran yang lebih jelas tentang salib dan pengorbanan yang dilakukan Bapa bagi kita di dalam Kristus selain dari Kejadian pasal 22.
Perhatikan kesejajaran yang kuat antara Ishak dan Kristus.
Baca juga: 3 Cara Mengatasi Rindu Menurut Alkitab.
Baca juga: Apakah Bait Suci Yahudi Masih Ada?
Baca juga: SORGA DAN PEREMPUAN
Ishak adalah salah satu tipe Kristus yang paling jelas dalam Perjanjian Lama.
Ishak adalah anak yang telah lama dijanjikan kepada Abraham – Kejadian 12:3
Yesus adalah Mesias dan Anak Allah yang telah lama dijanjikan – Kejadian 3:15; 13:3, Yohanes 1:1-12)
Tuhan berkata kepada Abraham bahwa Ishak adalah “Anakmu, anakmu yang satu-satunya, yang kamu hidupi…” – Kejadian 22: 2.
Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga ia mengaruniakan anak-Nya yang Tunggal,.. – Yohanes 3:16
Ishak lahir dari orang tua yang sudah sangat tua – Kejadian 18:13.
Yesus lahir dari seorang perawan Maria dan dikandung oleh Roh Kudus – Lukas 1:34-35.
Tuhan berkata kepada Abraham bahwa tahun depan istrinya akan melahirkan – Kejadian 18:10
Malaikat mengumumkan kepada Maria bahwa ia akan melahirkan anak – Lukas 1:30–31.
Tuhan berfirman kepada Abraham agar memberi nama Ishak kepada anak yang akan lahir – Kejadian 17:19
Malaikat Tuhan berfirman kepada Yusuf agar ia memberi nama Yesus kepada anak yang akan lahir – Matius 1:21.
Baca juga: 8 Janji Tuhan yang Indah untuk Anda
Baca juga: Mengarang Lagu Bersama Tuhan, Kisah Nyata Di Balik Lagu Yesus Sahabat Terindah
Baca juga: Makna Berdiam Diri dalam Habakuk 2:20
Sara tidak ingin Ismail anak dari hamba nya Hagar menjadi ahli waris kelak sehingga ia meminta Abraham mengusir mereka – Kejadian 21:9
Ketika di atas salib Yesus diejek, termasuk oleh imam kepala dan ahli taurat – Markus 15:29-32.
Tuhan meminta Abraham mengorbankan ishak, bahkan tanpa sepengetahuan Ishak – Kejadian 22:2
Seorang penjahat yang disalibkan bersama Yesus berkata, “orang ini tidak berbuat sesuatu yang salah.”- Lukas 23:41.
Bukit Calvary – Salah satu lokasi yang merupakan bagian dari Tanah Moria, Tempat di mana Yesus di salibkan.
Tempat itu juga diyakini sebagai lokasi di mana Abraham mengurbankan Ishak dan lokasi didirikannya Bait Suci pada zaman raja Salomo- Kejadian 22:3 & Matius 27:33.
Ambillah anakmu yang engkau kasihi, yakni Ishak – Kejadian 22:2;
Terdengarlah suara dari sorga berkata inilah Anak-Ku yang Ku kasihi dan kepada-Nya Aku berkenan – Matius 3:16, 17
Ishak melakukan perjalanan selama 3 hari ke Gunung Moriah – Kejadian 22:4
Yesus 3 hari di dalam kubur sampai kebangkitan – Matius 12:40
Baca juga: Yesus Berjanji Mendahului Kamu ke Galilea
Baca juga: 60 Nubuatan Mesias di Perjanjian Lama Secara Harfiah Digenapi oleh Yesus dari Nazaret
Baca juga: Aku Melihat Yesus
Ishak oleh dua orang hamba yang turut dalam perjalanan menuju bukit pengorbanan – Kejadian 22:3
Yesus di salibkan di antara dua orang penyamun – Matius 27:38
Ishak memikul kayu untuk korbannya sendiri – Kejadian 22:6
Yesus memikul palang salib-Nya – Yohanes 19:17
Ishak rela menyerahkan nyawanya, tunduk kepada ayahnya – Kejadian 22:9
Yesus tunduk pada kehendak Bapa-Nya dan menyerahkan nyawa-Nya untuk dosa kita – Lukas 22:42, Roma 5:8)
Ishak bertanya kepada Abraham, “Ini api dan kayunya, Ayah, tetapi di mana dombanya? – Kejadian. 22:7
Yesus berseru, “Allah-Ku, Allah-Ku mengapa Engkau meninggalkan aku?” dari salib – Matius 27:46
Ishak “dibawa kembali” secara kiasan – Kejadian 22:12 oleh iman Abraham.
Yesus bangkit dari kematian 3 hari setelah dia disalibkan – Matius 28:6-7
Jangan lupa untuk membagikan Postingan ini sehingga semakin banyak yang terberkati.
Tidak ada komentar